Borneo

Google Translate

Senin, 26 April 2010

Jus Apel

Jus Apel

Kok makin hari cuaca makin panas ya, ini lah akibat global warning... Eeehh salah global warming maksudnya :p

oh ya kalian tau gak manfaat apel itu

Buah Apel itu banyak memiliki kandungan vitamin, mineral serta unsur lain seperti fitokimia, serat, tanin, baron, asam tartar, dan lainnya. Zat inilah yang sangat dipelukan bagi tubuh kita untuk mencegah dan menanggulangi berbagai penyakit.
nah dimana Fitokimia ini merupakan antioksidan untuk melawan radikal bebas yang berasal dari polusi atau lingkungan sekitar.
karena cuaca lagi panas dan banyak polusi yang bertebaran, mari kita cegah dengan membuat sebuah Jus Apel Penyegar tenggorokan..


ini dia Bahan-bahannya:
1/2 buah (75 g) apel merah ukuran sedang
1/2 buah (50 g) wortel ukuran sedang
1/2 buah jeruk nipis, diambil airnya
4 buah (25 g) belimbing wuluh (bila menyukai)
1/2 gelas (100 ml) air
1 sdm peres (10 g) gula aren
Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Blender semua bahan
2. Hidangkan dalam gelas jus panjang

Selamat mencoba..

2 komentar:

Ronney mengatakan...

Enak neh kayaknya, segera mencoba deh

Freedom Borneo mengatakan...

selamat mencoba bro...

btw, ente biasanya sering minum Jus ap nih??

My Friends